Chereads / How To Pet Yandere Prince / Chapter 1 - Sinopsis

How To Pet Yandere Prince

🇮🇩psyneko
  • --
    chs / week
  • --
    NOT RATINGS
  • 1k
    Views
Synopsis

Chapter 1 - Sinopsis

Ai De Gracious, seorang Putri Kerajaan miskin yang terletak dipinggir perbatasan hutan monster. Ia dijodohkan oleh pamannya dengan Luz En Rixionere, seorang Putra Mahkota dari Kerajaan yang terkenal dengan penyihir hitam. Mereka mengadakan perjanjian agar pemerintah Kerajaan Rixionere membantu membasmi monster yang berkeliaran di Kerajaan Gracious.

Mau tidak mau, Ai harus segera mungkin pergi ke Kerajaan calon suaminya itu. Tidak ada pilihan lain karena orang tuanya sendiri mati dibunuh oleh monster tingkat tinggi yang menyerang kerajaan secara tiba-tiba. Bagaikan neraka dunia, Ai menyaksikan betapa ganasnya para monster yang sangat haus darah menyerang manusia. Padahal umurnya sendiri baru berajak 17 tahun, tapi harus menyaksikan tragedi yang tidak terlupakan.

Dibalik itu, Luz memainkan belati kecilnya sembari membaca surat resmi yang dikirim untuknya.

"Aku tidak berniat ikut dalam permainan bodoh ini..." ucapnya dingin sembari menyihir surat tersebut menjadi debu.