"Baik, Kek, aku janji dan ingat pesan Kakek," Amanda menurut.
"Nanti kabarin kalau sudah datang ke rumah, Kek." Lanjut Amanda.
"Oke, Kakek berangkat , yah!" Arman pun melajukan mobilnya.
"Sekarang rumah sepi lagi, deh." Kata Amanda melihat mobil Arman hingga tak terkihat lagi.
"Sudahlah, kan sekarang ada Erika suasan rumah rame kalau ada dia di sini." Ucap Diana.
"Iya, juga, sih. Tapi lebih rame aja kalau ada Kakek dan Nenek.
Amanda mengajak Erika ke taman untuk bermain, daripada di rumah dia merasa suntuk, oleh karena itu dia sengaja mengajak Erika jalan-jalan, di sana banyak orang lain juga mengajak Anaknya bermain di taman. Saat Amanda mengajak Erika bermain, dia bertemu dengan seorang Wanita paruh baya yang sedang mengajak anak kecil bermain, di sana Amanda ngobrol dengan wanita itu.
"Erika sayang, kita main di sini, yah. Kamu jalan-jalannya di sini aja. Bunda tungguinnya di sini." Kata Amanda sambil memberikan Erika mainan.