"Kau yakin hanya dua wanita saja?" desak Ae Rii pada suaminya itu.
Tae Hyun terdiam tanpa kata, pria itu tak menyangka jikk istrinya akan mempertanyakan hal tak dia pikirkan sama sekali itu.
"Hm, aku yakin hanya dua wanita saja, itu terjadi saat kita bertengkar hebat di telepon beberapa bulan lalu dan saat kau mengumumkan pada media jika kita menjalin hubungan yang sangat harmonis," jelas Tae Hyun.
Ae Rii mengulas senyuman, saat itu ada sebuah foto yang beruntungnya foto itu tak terlalu jelas gambarnya dan gosip perselingkuhan Tae Hyu meluas dalam hitungan jam saja. Dia menggelar jumpa pers dan mengatakan jika hubungan suami istri mereka baik-baik saja dan sangat harmonis.