Walau sudah tak terhitung lagi sudah berapa kali mereka melakukannya, namun rasanya Luna tidak akan pernah merasa cukup dengan semua ini. Saat bibir sang pria menempel di bibirnya, yang juga Luna ladeni dengan tak kalah mesra.
Apalagi dengan ciuman jenis seperti ini.
Seperti yang pernah dijelaskan sebelumnya, ada beberapa metode atau cara mereka berciuman selama sekitar enam belas tahun sudah mereka melakukannya. Namun dari segala jenis ciuman dan sentuhan yang paling memabukkan itu, ada satu ciuman yang paling membingungkan untuk Luna.
Ciuman yang dilakukan dengan dalam dan penuh perasaan.