Pukul 9 tepat aku berangkat menuju tempat yang sudah di sepakati untuk menjemput Viola. Sebuah Resto tempat kemarin aku dan Viola berjumpa. Belum ada tanda-tanda Viola sudah sampai di tempat, karena mobil yang biasa dia gunakan belum ada ditempat parkir ini.
Tak heran karena Viola belum lancar dalam mengemudi jadi bisa dipastikan jika saat ini dia masih ada dijalan. Cuaca cerah menyinari bumi Jakarta, beberapa menit lalu Pak Imron sudah mengirimkan alamatnya padaku. Butuh waktu sekitar satu jam setengah untuk sampai di rumah Pak Imron karena letaknya lumayan jauh dan di daerah pedesaan. Semoga saja di perjalanan nanti tidak ada kendala apa pun hingga aku dan Viola bisa sampai dengan selamat dan pulang dengan selamat pula.