Jam sudah menunjukkan hampir pukul sembilan malam, Kim masih menunggu Alena pulang, sembari melanjutkan pekerjaan di ruang kerjanya. Tak lama Kim mendengar bunyi klakson mobil.
(Bippp) suara klakson mobil.
Kim keluar dan melihat Alena sudah pulang, terukir senyuman manis di wajah tampannya.
"Aku pulang..."
"Heii... Aku cemas sekali, aku dari tadi menunggumu" ucap Kim sembari memeluk Alena.
"Aku pikir kau sudah tidur, kau kan tadi bilang sangat lelah".
"Ya tetapi terbangun dan melanjutkan beberapa pekerjaan, aku memikirkanmu masih ada di luar, aku cemas sekali".
"Aku baik - baik saja, oh ya aku diterima bekerja di rumah sakit baru itu".
"Oh ya baguslah, jam berapa kau masuk kerjanya?"
"Jam 5 sore sampai jam 12 malam".
"Apa... sampai jam 12 malam katamu!"
"Tidak apa - apa, aku tidak bisa masuk pagi, karena kan kuliah sampai sore".
"Mulai kapan kau masuk?"