Alva dan juga Marissa segera menghampiri Rania, berusaha untuk memenangkannya supaya dia tidak histeris seperti itu.
Alva juga menggendong Rania dan membaringkannya ke atas ranjang tidur rumah sakit. Kemudian memanggil dokter agar Audie segera mendapatkan penanganan dengan baik.
"Dok, tolong lakukan sesuatu kepada istri saya! Berapapun biayanya, akan saya lakukan. Asalkan dia bisa segera sembuh seperti sedia kala, saya tidak akan pernah mengurangi sedikitpun uang yang sudah saya janjikan. Saya ingin kalian memberikan penanganan terbaik buat istri saya. Tolong, Dok!" Pinta Alva sangat memohon kepada Dokter agar memberikan penanganan terbaik kepada Rania.
"Baik Tuan. Kami akan selalu memberikan pemeriksaan terbaik untuk istri Anda, dengan kemampuan kami para dokter dan perawat yang ada disini. Tapi, kami juga minta maaf jika kami gagal. Mungkin hanya itu kemampuan kami dalam menangani istri anda." Terang Dokter itu dengan sangat serius.