Setelah beberapa menit berlalu Michael terus memperhatikan Mia dari kejauhan, sesekali sambil menikmati camilan dan sampanye hingga sedikit membuatnya pusing.
"Mau ke mana dia?"
Michael melihat Mia berjalan menuju ke arah dalam bar, kemudian pria yang sudah tadi bersamanya pun menyusul. Hal itu membuatnya penasaran, apalagi sejak tadi Mia terlihat tidak nyaman bersama pria itu.
___
Mia memasuk kamar mandi yang bernuansa gold, kemudian membasuh wajahnya, memperbaiki penampilannya. Dia menatap cermin dengan cemberut, seolah sedang kesal.
"Aku hanya menggunakannya sebagai alat untuk membuat Michael cemburu, tapi kenapa dia jadi sangat posesif, bahkan mulai berani meraba-raba tubuhku!" Mia berdecak kesal, sambil mengusap-usap pundaknya yang sempat disentuh oleh pria tadi. Dia terlihat seksi, mengenakan terusan dress berwarna merah dengan pundak terbuka dan membiarkan rambutnya tergerai serta memakai make up agak tebal.