"Ooh iya, beres Mbak Mimi. Siap!" sahut Pak Suryo ramah.
Dan setelah itu Ann dan Mimi pun berpisah di depan gerbang asrama putri tersebut.
Mimi memerhatikan jalan raya yang penuh dengan kendaraan di sekelilingnya. Ojek online yang dinaikinya saat ini telah memasuki kemacetan jalan raya kota Jakarta di siang hari. Pikiran Mimi melayang ke peristiwa yang telah ia alami sejak kemarin bersama Ann. Otaknya sibuk memutar kembali rekaman cerita Ann, peristiwa yang dialaminya sendiri, dan teori-teori yang disimpulkannya bersama Ann.
Mimi yakin jika hal ini ia diskusikan dengan Marina Niamiz nanti pasti akan seru sekali. Apalagi jika Ann dan Ale juga bisa ikut serta. Mungkin saat ini Mimi belum bisa menyambungkan semua mata rantai yang sudah ia kumpulkan patahan-patahannya ini. Tetapi ia yakin suatu saat ia akan bisa menyambungkannya.