Beberapa hari lagi Ujian Akhir Semester akan segera tiba. Tidak seperti Lan Anran, Lan Yaxin harus belajar dengan giat. Di tengah kegembiraannya bisa menghasilkan uang dan bersiap-siap mengangkat bukunya, dia membaca berita di forum kampus. Dia bingung kenapa teman-teman kampusnya yang membicarakan tentang dia.
Lan Yaxin belum pernah berpacaran, hamil di luar nikah, atau pun memiliki kekasih seorang penjahat. Dia tidak terima dengan segala tuduhan yang dia terima di internet.
Lan Yaxin membuat klarifikasi di internet, tetapi dari komentar netizen, mereka tidak percaya dengan klarifikasi Lan Yaxin. Dia merasa tersudutkan lalu menangis.
"Anakku sayang! Ada apa denganmu?"
Xu Yanshan bergegas menghampiri Lan Yaxin, begitu melihat putrinya sedang menangis.
"Bu, ini pasti ulah Lan anran. Dia di kampus menyebarkan fitnah tentangku. Sekarang bagaimana aku bisa menghadapi cemoohan teman-teman di kampus?"