Setelah mendapatkan pesan dari Vero yang mengatakan bahwa sekitar jam 9 pagi Reyner sudah pasti sudah tidak ada di rumah, Celine segera berangkat untuk mengunjungi kakaknya bersama dengan Arevan yang mengantarkannya. Pria itu tentu saja tidak akan membiarkan istrinya sendirian.
"Mas, yakin di daerah sini alamatnya?" tanya Celine saat mobil Arevan berhenti karena tidak bisa masuk ke dalam gang sempit sesuai alamat yang Vero kasih.
Arevan beberapa kali melihat alamat yang sudah ia yakini kebenarannya. "Kayaknya bener sih, Sayang. Coba aja kita masuk. Tapi, jalan kaki. Mobil nggak bisa masuk, cuman motor aja yang bisa."
Celine mengangguk ragu, tidak masalah jika ia harus berjalan kaki. Namun, apa mungkin ini lingkungan yang benar-benar ditinggali oleh sang kakak saat ini?
Saat keluar dari mobil, Vero datang dengan motornya.