"Are you serius?"
"Tentu saja, buat apa aku berbohong," sanggah Kiarra.
"Aku rindu sekali padamu, kita cari tempat untuk ngobrol yuk. Sekalian melepas rindu karena lama tidak bertemu," ajak Sofi.
Kiarra langsung menoleh kepada Aksa seaka minta ijin. Aksa berjalan mendekati keduanya. "Kamu pergi saja, aku akan mencari Mama dan Papa sendiri. Kalau sudah selesai, segera hubungi aku, ya!" Kiarra masih dengan senyum indahnya pun mengangguk.
Sofi dibuat bingung sama kehadiran pria di samping Kiarra. Apa lagi saat Kiarra seolah minta ijin pada pria itu untuk pergi bersamanya. Pandangan matanya tidak lepas dari lelaki yang menurutnya sangat tampan. Jarang sekali dia melihat lelaki setampan itu selama dia hidup.
Apa Tuhan menciptakan duplikat Nabi Yusuf? Ah tidak, jangan samakan Nabi dengan manusia biasa, sudah pasti kalah jauh. Hem, sepertinya dia ketinggalan berita tentang sahabatnya ini.
"Ayo kita cari food court deket sini!" Ajak Sofi pada Kiarra.
"Yuk."