"Kakak, bisakah karakter di gamemu digambar lebih baik lagi? Selain itu, pakaiannya terlihat sangat biasa saja, lalu kenapa karakter utamanya hanya A Fei?"
Sang adik terlihat sedikit tidak puas. Seperti game online dan mobile yang ada pada umumnya. Pasti memiliki konten termasuk karakter di dalamnya yang dibuat seelok mungkin. Tidak mungkin para penyedia perusahaan game akan memasang karakter yang buruk rupa.
Hal itu juga salah satu strategi marketing untuk menarik para penikmat game..
Seperti halnya salah satu game yang pernah ia mainkan dulu, yang memiliki misi mengejar manusia kertas. Ia tidak tahu bagaimana alur gambaran ceritanya secara jelas di game itu, tapi penyedia game itu membuat bentuk karakternya sangat menarik. Gambar karakter digambar seperti robekan kertas. Serta isian suara karakternya juga terdengar sangat baik. Game itu adalah salah satu garapan matang, dan sudah pasti entah berapa banyak uang yang mereka keluarkan untuk hal itu.