Suasana kerajaan Lurie, tepatnya di ibukota Lurie tak kalah damainya dengan suasana di kekaisaran Selatan. Semua tampak normal dan menghabiskan waktu mereka melakukan aktivitas sehari-hari mereka seperti biasanya. Tidak ada kegaduhan atau pun masalah di ibukota kerajaan Lurie yang sudah dalam waktu beberapa tahun belakangan ini, sejak masalah besar yang bersangkutan dengan kaisar sebelumnya dan kerajaan Lurie masih lah berbentuk kekaisaran, berangsur-angsur membaik seperti sedia kala. Bahkan, kedamaian dan kemakmuran dibawah kepemimpinan raja baru mereka, raja Rocco, kerajaan Lurie menjadi semakin maju. Banyak penduduk yang berimigrasi ke kerajaan Lurie, sebab mengetahui peluang masa depan cerah mereka ketika mengadu nasib di kerajaan ini.