BAB 82
Sekitar pukul satu dini hari Violette terbangun dari tidurnya, ia merasakan jika tenggorokannya sangat kering. Karena itulah Violette terbangun dari tidurnya.
"Aku sangat haus." Tutur Violette pada dirinya sendiri.
Violette menyibak selimut tebal yang membungkus tubuh mungilnya, dan melirik ke arah nakas yang biasanya tersedia segelas air putih. Namun Violette baru menyadari jika malam ini ia menginap di penthouse milik Xander.
Dan di kamar ini tidak tersedia segelas air putih yang biasanya ia minta pada pelayan mansion. Bahkan Violette baru tersadar jika saat ini ia tidak tidur di kamarnya setelah meneliti bentuk kamar ini. Sangat berbeda jauh dari kamar milik Violette.
"Lalu bagaimana aku harus minum." Ujar Violette lagi.
Bagaimana Violette harus pergi ke dapur dan mengambil segelas air putih jika keadaan kakinya terkilir saat ini.