Sean yang sudah selesai dengan pekerjaannya dan ingin menaruh beberapa alat yang ia pakai ke tempatnya lagi lantas langkahnya terhenti ketika mendapati sebuah kotak yang ukurannya tidak terlalu besar berada di dekat kakinya.
Kedua alis Sean menyernit heran, lalu sorot matanya mengedar ke seluruh halaman belakang rumah ini namun tak menemukan satu orang pun di sini, toh sedari tadi juga memang hanya ada dirinya seorang di sini.
"Kotak siapa ini?" tanya Sean sembari berjongkok untuk menyentuh kotak itu. Kotak berwarna hitam dengan pita berwarna putih, dengan tak sengaja Sean sedikit menyingkirkan pita yang terikat itu.
Namun, hal itu membuat secarik kertas yang terselip di pita tersebut dapat terlihat oleh Sean. Dengan cepat Sean meraih secarik kertas itu untuk tahu siapa yang harus menerima kotak ini. Tapi, jika dipikir-pikir kalau kotak ini memang untuk Geladis, lantas untuk apa kotak ini berada di sini? Tepat di belakangnya?