NEGARA INDONESIA BERLEBIHAN ORANG PINTAR SEHINGGA KEKURANGAN ORANG JUJUR
karya Ardin Hulu
Sering kali kita menemukan berbagai ragam dan bentuk dari sebuah perspektif setiap orang, namun kadangkala kala kita mendapatkan ada orang yang pintar dengan hal yg positif begitu juga sebaliknya ada orang yang pintar dengan hal yang negatif, tidak bisa di pungkiri setiap orang mempunyai hak hak berfikir dan berpendapat.
Namun realita yang terjadi saat ini , kebanyakan orang lebih memakai cara instan dalam mendapatkan apa yg ia inginkan, Apalagi jika ada Pergumulannya yg masih belum terwujud kan dan bertekad harus terwujudkan, tentu saja ia akan melakukan dengan berbagai cara supaya dapat mendapatkan apa yg di inginkan.
Dengan itu lah banyak orang menggunakan cara yg licik dan cara yg tidak amanah untuk mencapai titik yang ia sudah cita citakan . Bukan kah itu sebuah kepintaran ketika ia berhasil mendapatkan yg ia inginkan .?
Nah ini lah yang menjadi problem matika dari setiap orang orang yang menggunakan kepintaran nya dengan hal yang licik, sehingga tidak di Apresiasi oleh banyak orang apalagi Negara. Tentunya cara instan seperti ini yg membuat banyak orang memiliki pemikiran yg tidak baik, memiliki cara yg tidak baik dan tidak mau mengikuti proses.
Kita juga tau realita yang terjadi di negara kita, ada banyak orang orang tertentu yang duduk di kursi pemerintahan atau pun yg menjadi seorang pemimpin dengan cara kepintaran nya yang tidak sportif dan memperlakukan wewenangnya dengan sekehendak hatinya . Tentunya itu namanya orang pintar namun tidak berfaedah!
Banyak orang orang yang korupsi , memakai kepintaran nya untuk mendapatkan segala yang ia inginkan, tidak mau mengikuti proses maunya secara instan sehingga kepintaran nya ia pergunakan untuk melakukan hal yg licik . Bukan kah itu orang yang tidak jujur ...? Takut di Hukum !
Dengan berbagai banyak orang orang yang pintar di negara Indonesia dan Masih melakukan hal hal yg licik . Dipastikan kepintaran anda tidak akan berfaedah dan ending nya kita sendiri lah yang mendapatkan konsekuensi dari apa yg kita perbuat
Orang yang pintar ialah orang yang dapat di pakai ilmu nya dengan baik dan berfaedah bagi negara, lakukan semuanya itu dengan sportif
Persaingan tetap ada namun realisasikanlah dengan baik .
Ardin Supratman Hulu