Chereads / I'm a prince / Chapter 11 - Persiapan

Chapter 11 - Persiapan

"Raja ingatlah hari ini ulang tahunmu dan lepaskan tanganmu dari bahuku" ucapku dingin

Raja pun melepaskan tangannya dari bahuku

"Aku yang akan mengurus ulang tahunmu jangan banyak bertingkah duduk diruangan atau kekamarmu untuk tidur jangan macam-macam Raja , dan kau Ryl panggil semua prajurit dan , bawa mereka ketaman"

"Baik Tuan , saya pergi dulu" ucap Ryl keluar ruangan

"Kau mirip ibumu Claud" ucap Raja sambil tersenyum

"Maaf Raja tapi aku sudah bilang jaga jaraklah" ucapku

Aku pun pergi dari ruangan itu dan menuju taman

Mereka masih dikumpulkan rupanya , disitu ada Shina sipelayan baru

"Shina buatkan aku teh"

"Eh? baik Tuan" ucap Shina

Aku tak percaya aku harus bersikap dewasa diumurku yang hanya sembilan tahun , aku tau dunia kejam tapi masa sekejam ini sih , aku sudah terbiasa dengan semua ini , hinaan , kekerasan dan kekejaman tapi ada yang aneh , kenapa Raja bersikap ramah padaku? bukankah dia mengutukku? dia kan juga membenciku dan kenapa jika dia bisa mengutukku dia tak mengutuk Penyihir itu?

"Tuan ini tehnya" ucap Shina menghampiriku

"Oh ya bisa kau mengambil barang-barangku yang ada diruangan pribadiku? minta beberapa pelayan membantumu jika kau tidak bisa"

"Baik" ucap Shina

Aku pun meminum teh itu dan rasanya cukup menyegarkan

"Tuan , ini para prajuritnya!" ucap Ryl

"Baik akan kujelaskan , seperti yang kalian ketahui aku akan menjadi anak Raja jadi aku sudah bisa berkuasa walaupun sedikit jadi kalian harus mematuhi perintahku apapun itu walaupun itu menjengkelkan , menjijikan atau bahkan kalian tak mau , kalian tetap harus melakukannya kalo tidak akan kubunuh kalian" ucapku menatap mereka dingin

"Dia anak kecil tapi kejam yah" ucap seorang prajurit

"Kau mau kubunuh?"

"Eh maaf Tuan"

"Dan kalian akan ditugaskan , jagalah kota ini dengan ketat saat ini Penyihir terkutuk itu sedang berkeliaran jadi kalian harus jaga Istana ini berkelilinglah dikota jagalah Istana ini dan jika kalian melihat ada yang mencurigakan , walaupun dia adalah seorang pria tetap bawa dia kesini , Ingat! jika ada wanita atau seorang pria yang mencurigakan bawa dia kehadapanku , itu saja bubar sana"

"Baik TUAN!!" serentak

Mereka pun pergi , yah sebenarnya aku ingin Raja yang mengurus mereka tapi yang pasti adalah jika aku merepotkannya hari ini dia pasti akan melupakan ulang tahunnya dan acaranya pun batal .

"Tuan ini barang - barang anda" Ucap Shina menghampiriku

"Hm"

"Saya permisi"

Baiklah rencanaku untuk si Penyhir itu gagal , tapi ada beberapa rencanaku yang berhasil

Pertama aku sudah menyuruh prajurit itu menjaga Kota

Kedua aku sudah membuat pelindung untuk Istana ini

Ketiga aku sudah menyuruh Raja tenang dan membiarkanku mengendalikan semua nya

Keempat sudah kupersiapkan ulang tahun Raja

Ada satu yang belum , bagaimana cara menemukan penyihir itu!