"Jarang-jarang ni kita bisa keluar bareng gini," seru Wati sambil menyeruput minumannya.
"Iya biasanya lo.. lo..pada uda punya janji," sahut dita.
"Ica sama Wati tu, gue sih jarang." Tambah Sari.
"Gue kan pengen juga sesekali quality time sama kalian, masa kerja doang barengnya," Ica juga menyahuti.
Hari libur ini mereka berempat mendatangi cafe yang tak terlalu jauh dari asrama, tampak sekarang mereka sudah menempati meja makan berwarna coklat kayu, dan duduk di lantai yang beralaskan karpet bulu tebal.
"Makanannya sudah datang tu," seru Wati menatap nampan yang dibawa oleh pelayan cafe itu.
"Wuihh.. mantap.. enak nih kayaknya," Dita menimpali, sambil melihat takjub ayam bakar dihadapannya.
"Nasi goreng petai… udah lama banget gak makan pete gaess," Sari mengaduk-aduk nasi goreng kemerahan yang dihiasi petai segar itu.
"Lo gak makan nasi ca?" Dita menyikut pelan Ica disampingnya.
"Gak.. gue lagi diet jadi makan pecel aja deh." Jawab Ica.