Ezra dan Atria sudah duduk di tempat yang dipilih oleh Ezra. Mereka juga telah memesan makanan yang mereka inginkan, kali ini Atria membiarkan Ezra untuk memilih menu yang akan mereka pesan karena ini pertama kalinya ia datang ke sini, jadi Atria belum terlalu mengerti dengan menu di sini.
Atria juga yakin, kalau Ezra tahu apa yang akan Atria sukai. Ezra memang sudah hafal dengan selera Atria, karena ia sering membuatkan Atria makanan, apalagi ketika Atria sedang sakit yang akan menjadi memilih-milih dalam hal makanan.
Atria melirik disekitarnya, restoran ini terlihat ramai dan sibuk. Semua orang tampak sedang menikmati waktu mereka bersama orang-orang yang kini tengah bersama mereka, mungkin itulah kekuatan dari makanan yang enak. Tidak peduli secapek apapun, tapi tetap akan bisa menikmati waktu dengan orang-orang terdekat.