"Kakak di mana?" isi pesan Cantika yang baru saja Hani baca, padahal pesan yang di kirimkan cantika sudah 2 hari yang lalu.
"Kak, aku khawatir, tolong balas pesanku kak," pesan kedua Hani baca, maaih banyak pesan-pesan lainnya dan panggilan tak terjawab dari adik tunggalnya itu.
Kemudian jarinya menegtik pada papan keyboardnya, membalas pesan dari dari adiknya, "Kakak baik-baik aja dek, kamu gak usah khawatir ya? maaf karna kakak tidak memberimu kabar," balas Hani.
"Iya kak, yang terpenting kakak baik-baik aja, oh ya kak, aku masih di kelas nih," balas Cantika cepat, saat Hani baru saja mengirim pesannya. Sungguh mengerikan jari anak muda sekarang yang terbiasa dengan gedget, sehingga begitu cepat mengetik pada gawainya, padahal dalam ruangan kelas sekalipun
"Iya, kamu belajar yang baik ya, insyaallah kakak akan pulang," balas Hani.
"Iya kak," balasan Cantika.