Undangan warna merah itu masih tergeletak manis di atas laci mejaku. Aku masih bimbang, kutatap nama yang tertera di sana berulang kali. Hatiku berontak setiap kali otakku mengeja nama itu.
Dia akan menikah besok, apa aku sedang berhalusinasi?
Aku menampar pipiku berulang kali, tamparan yang turut melarutkan mimpi-mimpiku dengannya. Mimpi untuk menikahinya kandas sudah. Meskipun aku sulit menerima, namun ada satu hal yang harus kuselesaikan, yaitu memenuhi undangan pernikahan itu.