Dua hari kemudian...
"Masih berantem loh sama kakak gue?" yang bertanya adalah Axel, adik dari kekasihnya yang akhir-akhir ini menggantung hubungan mereka. Bahkan kalau ditanya apa mereka bertengkar, seingat Jen, dia dan Agni bukan bertengkar. Mereka hanya sedang berada dalam term yang buruk, karena Agni mengatakan dia perlu waktu untuk memikirkan pernikahan mereka lagi.
Axel mendekat, mendekati Jen yang duduk menyedihkan sendirian di pinggir kolam renang, bahkan Adam, pengawal pribadi calon Kakak Iparnya ini, sama sekali tidak ada disana.
Akhirnya, Axel memilih duduk di sebelahnya— juga ikut memasukkan kakinya ke dalam air sama seperti yang sedang Jen lakukan sekarang.
"Jangan bilang kalau lo udah nyerah sama kakak gue?" tanya Axel sangsi, dia hanya takut rencana Agni malah menjadi bumerang untuk hubungan mereka.