Yuriza memang bagian dari Keluarga Keane. Dirinya adalah adik dari Arseno yang artinya Yuriza adalah adik ipar Jingga. Namun, rasa sayang Yuriza kepada Jingga tidak bisa diragukan lagi.
Jingga adalah orang yang baik dan terlihat sangat menyayangi Yuriza, wajar jika Yuriza sangat menyayangi Jingga walaupun hanya status kakak ipar.
Masalah demi masalah yang dihadapi oleh Jingga seolah bisa dirasakan Yuriza. Ya, sakit, pastinya sangat terasa sakit. Oleh karena itu, Yuriza menentang namun tidak berani untuk mengungkapkan semuanya kepada kedua orang tuanya, Yuriza masih terbilang terlalu kecil untuk ikut campur masalah ini.
Memang begitu keadaanya.
Kini, Yuriza menatap ke arah Jingga. Tersenyum sempurna seolah tidak ada beban. Namun, Yuriza tau sendiri kalau senyuman itu adalah senyuman kepalsuan. Apalagi yang mau diharapkan? Meminta Jingga untuk menerima keadaan?