Perjalanan panjang dan melelahkan akhirnya berakhir sudah karena aku sudah tiba di depan markas tim pengintai.
Aku tak langsung masuk ke dalam melainkan menelisik sekitar, berharap akan menemukan anggota tim yang sudah aku kenal.
Entah kenapa rasanya enggan untuk masuk ke dalam padahal aku sangat merindukan Reva. Mungkin karena aku malas bertemu dengan Sam dan juga Reien yang pasti akan banyak bertanya alasanku kembali ke markas ini alih-alih terus berpetualang untuk mencari informasi terkait cara menyembuhkan penyakit yang kuderita ini. Rasanya mustahil kukatakan yang sebenarnya bahwa alasanku kembali ke markas ini karena merindukan Reva. Aku kehilangan dia saat melanjutkan perjalanan sendirian karena aku yang sudah terbiasa ada dia di sampingku. Sepertinya aku harus memikirkan jawaban yang masuk akal semisal ada yang menanyakan hal tersebut.
"Ely, kan?"