Setelah percobaan style pertama. Kemal akan melanjutkan dengan style yang kedua, bahkan sangat tidak ingin dia lihat karena Kemal pikir pasti akan sangat menggelikan jika Kemal harus menggunakan style warna dusty pink itu. Ia tidak bisa membayangkan jika semua orang menertawakannya nanti, apalagi Firhan, pasti udah habis-habisan di katain. Belum nikah aja udah sering di olok, apalagi saat ia tahu Kemal berhati Hello Kitty.
"Arghhhh! Tidak! Tidak!" Kemal menggelengkan kepalanya cepat. Sedangkan, Kirana dan Bu Mega kebingungan dengan reaksi Kemal dan menghampirinya yang sedang mengganti baju, tapi dari arah luar ya.
"Mal, kamu kenapa?" tanya Kirana mulai panik.
"Enggak Na, aku baik-baik aja. Sebentar lagi aku akan keluar," ucap Kemal.
Kemal akhirnya keluar dengan setelan jas warna pink nya. Sedangkan, Kirana berusaha untuk menahan tawanya, bukan karena menertawakan penampilan Kemal secara keseluruhan, melainkan dasi pita yang Kemal gunakan terbalik.