"Kerja sama apa?" tanya Daniel langsung sambil mendekatkan mulutnya ke ponsel Renata yang masih dia genggam.
Tidak ada jawaban selain keheningan. Tak lama setelah itu pun sambungan telepon kembali di tutup. Tapi hal itu sudah lebih dari cukup untuk membuktikan bahwa Renata dan Jeki memang memiliki hubungan kerja sama yang tidak di ketahui Budi dan Daniel.
Budi yang sedang asik menikmati sarapannya pagi itu pun langsung berdiri menghampiri Daniel dan Renata yang berdiri tak jauh dari meja makan. Dia mengambil ponsel dari tangan Daniel, melihat dengan jelas nomor yang tertera di sana.
Jeki, adalah satu-satunya nama yang penuh misteri selama ini. Dia selalu saja tak pernah lepas dari lingkup keluarga Abian, bahkan setelah dia kembali ke bos utamanya pun, dia masih terus berhubungan dengan keluarga Abian yang tak lain adalah Renata.
"Ini maksudnya apa, Bu?" tanya Budi dengan tatapn penuh pertanyaan ke arah Renata.