"Kalo gitu gimana kalo kita pacaran dulu?" saran Charm.
"HAH?" Luke terkejut mendengar hal itu.
Charm kembali meyakinkannya dengan saran yang dia berikan. "Iya pacaran! Dengan gitu lo akan tau gimana sebenarnya perasaan lo," jelas Charm. Charm berpindah duduk ke samping Luke.
Luke terdiam namun dia tidak menolak perkataan Charm. Charm melihat bagaimana reaksi Luke dan dia coba memicu Luke dengan mengatakan. "Karena lo gak jawab apapun, gue akan anggep lo terima itu. Nah sekarang, tanda terimanya apa boleh gue nyium lo?" tanya Charm yang sudah sejak tadi menahan diri.