Karena Luke sudah terlanjur ada disana, dia berencana untuk berbagi ceritanya sedikit tentang orang itu. "Iya tapi dia penipu yang agak berbeda," kata Charm. Luke masih tidak mengerti apa yang dimaksud Charm. Karena baginya, penipu adalah penipu.
Lalu menjelaskan apa yang menjadi alasannya berkata bahwa dia adalah penipu yang berbeda.
"Dia adalah tipe orang yang akan ngelakuin apa aja buat ngedapetin apapun yang dia mau. Dia gak akan mau mundur kalo dia belum dapetin apa yang dia mau. Penipu yang kaya dia sampe punya jabatan kaya gitu, punya keserakahan terbesar yang gak bisa kita bayangin. Mungkin level keserakahannya sama saja sama orang-orang yang korupsi." kata Charm dengan segala kepedihan di setiap katanya. Selain ekpresi itu Charm juga terus mengepalkan tangannya, seperti menahan segala amarah dan dendam yang ingin dia lampiaskan.