Di tempat lain,
Riswan dan Laura baru saja menduduk kan diri mereka di kursi mobil, keduanya hendak kembali manuju kerumah sakit, karena ada pekerjaan yang masih tertunda.
Tiba-tiba saja Riswan berbicara dengan nada yang amat serius dari biasanya.
Pasalnya, selama ini pria itu tidak pernah membicarakan masalah apapun, selain diskusi tentang pekerjaan, dan pembicaraan mereka juga hanya tergambarkan melalui kegiatan panas di atas ranjang, selebihnya, tiada apapun yang serius di antara mereka.
Tidak berkompromi dengan masalah hati, apa lagi omong kosong tentang bualan cinta. Tapi hari ini, tampaknya suasananya sedikit berbeda.
"Laura, hubungan kita sudah lebih dari 3 tahun ada hal yang sangat ingin aku tanyakan dari dulu. aku tau, sudah tertulis di perjanjian untuk tidak membahas masalah perasaan atau pun urusan pribadi masing-masing" ucapnya menjeda kalimatnya