Rose yang ada di sana terdiam, sudut pandangan nya di hiasi oleh kesedihan terselubung dari Chessy. Dia bertanya tanya mengapa Chessy sedih? Mengapa gadis itu selalu sedih? Karena selalu merasa sedih dia jarang sekali menatap Chessy tertawa dengan lebar itu sangat jarang sekali dia lihat.
Yang pernah dia lihat adalah bagaimana Chessy menangis, terdiam, murung, dan lainnya. Dia memberikan es krim 1 wadah besar dengan rasa macam macam. Ada vanila, strawberry, coklat. Dia sangat suka jika coklat di campur strawberry rasanya akan enak sekali.
"Gomawo Rose." Ucap nya dengan merasa lemas sekali. Hari harinya mulai memburuk karena bosan dia berjalan ke arah Rooftop hanya untuk menikmati udara segar saja.
Dari atas sana dia bisa melihat puluhan orang yang masih ada di depan rumah nya Chessy. Membuat sebuah papan reklame dengan tulisan, 'TOLONG JAUHI ADAM KAMI!' menyebalkan. Jadi sekarang mereka berubah jadi penjahat setelah dia kencan dengan Adam?