[Berarti total poin Anda tetap di angka 139.000 kerja bagus! Semangat! Semangat Keluarga Livingstone!]
[Tetap pertahankan untuk level 7 nanti! Setelah ini masih ada babak bonus! Go, go, go!]
"Bacot kau sistem," gumam Apo dengan gigi yang menggemeretak. "Aku pasti akan mempermalukannya setelah ini. Lihat saja. Hhhhh ...." kekehnya dengan bahu yang bergetar. "Seenaknya saja menyiksa gadis cantik. Mentang-mentang raja diraja sendiri? Peh! Aku pasti akan membalaskan dendam Magnolia!"
[Eh? Kenapa ketawanya begitu Tuan?]
[Ha ha ha. Tapi bagus juga sih, kalau Anda bersemangat menang. Good luck yaaa. Lomba baseball setelah ini beliau lho yang menjadi pitcer]
"Nyenyenye."
Apo malah fokus kepada sang raja. Dia sengaja membuat wajah tolol dengan macam-macam variasi. Matanya kero selama beberapa detik. Dipersilahkan pergi pun Apo tetap berjalan sambil mengejek.
Raja Millerius mengerutkan kening dari seberang sana.