"David, Selena ini kelihatannya gadis yang baik ya? Wajahnya juga sangat cantik," puji Arumi.
"Terima kasih, Nyonya Arumi," ucap Selena.
Charles dan Arumi sangat menyukai kehadiran Selena.
Berkali-kali mereka memuji Selena, bahkan manawarinya untuk menginap di rumah ini. Tapi David sama sekali tak menunjukkan sikap ramah kepada Selena. Dia tak pernah membalas senyuman Selena sedikit pun. David lebih sering diam dan memalingkan wajah ketika Selena memandangnya. Pria itu menunjukkan ketidak sukaannya terhadap Selena.
Selena menyadari akan hal itu tapi dia sama sekali tak peduli, yang terpenting kedua orang tua David, sudah memberikan restu kepadanya.
'David, memang belum menyukaiku saat ini, tapi aku yakin semakin lama aku mendekatinya, pasti David akan menyukaiku secara perlahan. Terlebih untuk saat ini, kedua orang tuanya sangat menyukaiku,' bicara Selena di dalam hati.
Dia merasa seperti gadis yang paling beruntung. Karna keluarga Davies sangat menyukainya.