Mereka memasuki toko buku pertama kali mereka datangi ketika anak itu membeli peralatan sekolah. Brayn terus bersenandung kecil sambil mengayunkan tangannya yang menggenggam tangan ibunya, mereka bahagia ketempat ini.
Begitu masuk ke rak sains untuk pelajar menengah, Brayn membelalak seolah yang ia lihat tumpukkan harta karun, dia segera berlari mencari buku tanaman yang ia butuhkan.
Ia akan menanam beberapa sayur dan buah, dan mulai bertani nanti. Kupu-kupunya juga hampir sempurna itu artinya dia punya waktu fokus pada tanamannya.
Anna pergi kerak jenis-jenis pupuk bunga, Brayn tidak jauh dari pandangannya, dia juga memberi waktu Rei untuk memilih novel yang menjadi bacaan favorite wanita itu.