Insting Bertahan Hidup
Rigma bersama Ari mengawasi dari bagian luar ketika semua peserta latihan memasuki hutan. Rigma juga sudah menyiapkan layar monitor untuk mengawasi gerakan seluruh monster dimensi yang dianggap berbahaya.
"Dari awal aku ingin menanyakan ini… tapi tidak pernah ada kesempatan… jadi akan aku tanyakan sekarang… bagaimana caramu membuat tiruan monster dimensi seperti ini…? Apakah tidak terlalu berbahaya membuat anak buahmu berhadapan dengan mereka…?"
"Tidak masalah… monster dimensi yang kekuatannya hampir sama seperti aslinya hanya ada 10 monster… sisanya aku buat dengan sedikit mengurangi kekuatannya… mungkin sekitar 50% dari kekuatan aslinya… asalkan mereka bisa menggunakan insting liar masing-masing… aku yakin mereka bisa membedakan mana monster dimensi yang berbahaya dan mana yang bisa mereka lawan…"
"Begitu ya… tapi kenapa kamu mengawasi gadis itu terus…"