Anton sedang duduk menghadap ke jendela berteralis besi di sebuah ruang tunggu. Hujan deras mengguyur kota semenjak pagi tadi. Matahari berselimutkan mendung gelap yang masih menggantung tebal. Pandangannya selalu kosong sejak didengarnya berita kematian ketiga sahabatnya dalam pengejaran polisi. Semangat untuk hidup seolah hilang begitu saja.
"Sidang hampir dimulai. Ayo berdiri,"perintah seorang polisi yang menarik lengan kirinya supaya dirinya berdiri. Dengan lengan terborgol dan pakaian khas penjara, Anton berdiri dan mengikuti perintah polisi untuk segera beranjak dari tempat itu.
Hari ini jadwal sidang yang entah ke berapa sebagai terdakwa dari berbagai kasus. Pengacaranya sudah menunggu di depan ruangan tempat dirinya duduk menunggu tadi. Pengacaranya telah berganti.