Di balik gerbang berdesain kuno itu terdapat rumah-rumah kuno juga, khas desa di masa lalu. Beberapa rumah berjejer di sepanjang jalan, ada pula yang berbentuk seperti toko-toko penjual makanan jalanan. Persis seperti yang terlihat dalam drama-drama kolosal hanya saja tidak semeriah itu.
Bagaimanapun, dalam drama terlihat lebih hidup setelah ditambah efek-efek tertentu dalam proses pembuatannya.
Bagi Xiao You Ren, yang pertama kali mengunjungi tempat seperti ini, terlihat sangat unik dan memancing rasa penasaran. Keinginan untuk menjelajah jelas terlihat dari cahaya matanya yang berkilauan, mengedar ke sana-kemari, memperhatikan satu per satu area.
Area perumahan kuno itu berada di bawah kaki gunung sehingga pemandangan gunung berada di belakang setiap bangunan, tampak memperindah tampilan. Suasana tradisional tercipta dengan baik dan mampu membuat orang-orang yang datang merasa bahwa mereka sedang menjelajah waktu, terdampar di kehidupan masa lampau.