Kedatangan diriku ke rumah sakit benar-benar bukanlah hal yang baik, sekarang aku hanya bisa duduk diam dan menikmati minuman dingin yang di sediakan.
Perjanjian yang telah di sepakati dan juga keinginan diriku untuk cepat-cepat bertemu dengan ibuku sendiri, siapa yang bisa menolak semua ini? saat hal yang sejak dulu aku inginkan akan segera tercapai hanya dengan bantuan keluarga Douglas.
Mataku menatap Interaksi antara Tuan Douglas dan istrinya, mereka sepertinya sedang sangat senang Karena sejak tadi bercanda bersama.
Sedangkan Azzhura dan juga Daniel, mereka sibuk bermain game online lalu sesekali mereka akan berteriak secara bersamaan. Kehidupan sederhana sebenarnya, tapi aku tidak tau apakah ini hal yang benar-benar sederhana bagi mereka atau tidak.
Ketika aku mulai menghabiskan minuman di gelasku, Edwards datang dengan membuka pintu. aku tau dia akan datang, karena Daniel sudah mengatakan semuanya padaku. itu kenapa aku disini, karena aku Menunggunya.