"Bagaimana kau bisa... mengatakan itu kepadaku?" wajah Emmelyn kini memerah karena marah dan sedih. Ia tidak percaya Nyonya Adler yang ia anggap sebagai teman berani mengatakan hal seperti itu kepadanya.
Sekarang, ia merasa dikhianati.
Penyihir tua itu menangkap kantong itu sebelum menyentuh lantai. Ia menggelengkan kepalanya dengan sabar dan mengembalikan kantong itu ke tangan Emmelyn.
"Aku tidak bermaksud menyarankan dirimu untuk bunuh diri, Yang Mulia. Kau salah paham. Ramuan ini akan membuatmu tidur selama tiga hari dan orang-orang akan mengira kau mati. Aku merasa suatu saat nanti kau perlu memalsukan kematianmu... itulah satu-satunya cara bagimu untuk lolos dari kutukan itu."
Mata Emmelyn membulat kaget. Ia merasa sangat malu karena sempat mengira penyihir tua ini ingin dirinya bunuh diri.
Ternyata ia hanya salah paham dengan Nyonya Adler.
"Kenapa kau tidak mengatakannya dari awal?" Emmelyn bertanya dengan suara tercekat.