Pagi-pagi sekali Kelsa dan yang lain sibuk memasak untuk dagangan mereka yang akan mereka jual. Ada varian menu di semua STAN di sini banyak pilihan dari minuman dan juga makanan semuanya laku keras dengan harga yang terjangkau dan juga enak.
STAN dibuka pada jam 10.00 pagi namun, beberapa orang sudah berkumpul menunggu beberapa makanan yang akan mereka beli. Banyak yang mengantri di STAN Kelsa. Karena rusuh Arthur dan Riza pun memberikan nomor antrian pada mereka agar semuanya tak berebutan. Kelsa, Dini, Rasty dan Nabila yang menyiapkan semuanya dan kasirnya ada Ardila sedangkan Arthur, Riza dan Rend yang ikut membantu juga karena STAN ini ramai pembeli.
Semuanya membantu dalam antrian yang lumayan panjang dan sampai habis seperti hari kemarin. Hari kedua sama seperti hari pertama benar-benar hasil yang sangat puas. Ardila menghitung semuanya dan hasilnya lumayan.