Yuju melihat jam yang melingkari tangan nya. Ia saat ini berdiri di depan halte bus, sambil memainkan ponselnya.
Bukan hanya ia sendiri saja yang berada di halte bus ini. Ada beberapa yang juga berada di halte bus itu.
"Yuju!" Yuju langsung menoleh.
"Bella cepat!" teriak Yuju saat bus yang akan mereka naiki telah tiba.
Bella berlari ke arah halte bus itu. Dan kedua nya pun segera naik ke dalam bus. Untung saja mereka mendapatkan tempat duduk.
"Kenapa kau lama sekali?" tanya Yuju.
"Hehehe... maaf. Tadi aku lupa untuk mengunci pintu rumah ku. Jadi aku kembali lagi," jawab Bella.
"Kau ini! bisa-bisa nya kau sangat ceroboh," ucap Yuju yang lagi-lagi merasa kalau sahabatnya itu sangat ceroboh.
Sejujur nya bukan hanya itu saja faktor Bella terlambat. Ia juga terlambat karena lupa kalau hari ini ia memiliki janji dengan Yuju.
Tapi ia tidak akan mengatakannya. Yang ada nanti Yuju akan marah dan mengomel. Jadi sebaiknya tidak usah ia beritahu.
"Kau bawa kartu bus mu?" tanya Bella.