Dua piring menu makanan yang sama akhirnya datang ke meja Ling Zhi Xiang dan Jiang Yi.
"Makan salad itu dulu baru menu utamanya" saran Jiang Yi sambil menyodorkan sepiring salad sayur pada Ling Zhi Xiang. Tak hanya itu, Jiang Yi juga memberikan penjelasan manfaat dari berbagai jenis sayuran yang ada di dalam salad itu.
Seperti, Kale yang mengandung nutrisi lengkap mulai dari vitamin A, C, dan K, serta kalsium, kalium, dan folat, membuat kale menjadi sayura yang baik untuk Kesehatan dan dapat menurunkan kolesterol juga mengurangi risiko penyakit jantung. Disusul dengan brokoli yang tinggi akan seratnya, selada dengan nutrisinya, bayam dan wortel yang bagus untuk Kesehatan mata, telur dengan protein, tomat, jagung dan lain-lainnya yang tentu memang bagus untuk Kesehatan karena memiliki banyak manfaat untuk metabolisme tubuh.