Chereads / Under Marriage / Chapter 1 - Prolog

Under Marriage

Ika_Karisma_0300
  • --
    chs / week
  • --
    NOT RATINGS
  • 1.7k
    Views
Synopsis

Chapter 1 - Prolog

Rindu yang Tragis

Kau tahu,

Apa yang paling sakit dari kerinduan?

Bukan hati, tapi pikiran

Karena terus mengulang,

Adegan yang dibuat setahun,

Dua tahun atau bertahun-tahun

Hanya menjadi perdetik

Seperti memotong dan memperkecil bagian otakmu

Dan kini, pikiranku sedang sakit

Gadis Jovanka, 2020

Waktu menunjukkan pukul 10.00, lelaki berparas tampan itu masih melihat sebuah kertas yang digenggamnya. Entah untuk ke berapa kalinya ia membaca surat itu. Rasanya, ia menyutujui kalimat yang bertanda tangan Gadis Jovanka.

"Hei senior! Apa kau membaca puisiku dengan nada sendu? Hahahaha. Jangan baca seperti itu, kau salah haha. Kau tahu kan suaraku seperti apa? Cara bicaraku gimana? Baca seperti itu, aku cerewet dan cempreng. Lagipula kau orang yang sangat dingin, mana bisa kau menghayati sebuah puisi. Hahaha.

Suara gadis itu seperti terngiang di kepala, Pria yang kini membaca suratnya. Suara khasnya, cerewet bawel dan cempreng. Namun pada kalimat kedua rasanya dia ingin membacanya cukup pelan.

Tapi, senior! Sampai akhir pun, pada akhirnya aku tidak bisa mendengar suaramu, hah? Meskipun begitu, entah kenapa rasanya otakku terus memutar adegan tentang kita. Hahaha. Upps! Bukan kita tapi aku. Aku yang selalu saja mengganggu bukan? Sejak awal kita ditakdirkan untuk bertemu saat itu.....