Tandu sudah tersedia di depan rumah Rose, beberapa rakyat yang sudah siap untuk ikut menjadi kelompok yang menemaninya ke istana juga sudah berdiri di depan rumahnya. Rose sudah memakai pakaian resminya sebagai anggota kerajaan, ia keluar dengan anggun dan disambut oleh sang ayah.
"Wahh..... Putri ku sangat cantik.... Kenapa kau semakin cantik setiap harinya?" puji ayah Rose
"Papa bisa saja, lihat dulu siapa ayahnya"
Mereka segera pergi dengan rombongannya yang terdiri dari para rakyat dan juga kawanan pelaut. Rose berada di dalam kereta kuda sementara ayahnya dan yang lain menunggang kuda mereka masing-masing. Mereka melewati salju yang tebal untuk menuju istana Orion yang tidak berjarak terlalu jauh dari desa mereka.
Di dalam tandunya Rose sudah tersenyum sendiri karena ia akan dilantik secara resmi besok, meskipun ia tahu kalau ia tak memenangkan hati Alveno setidaknya ia bisa berada disisi Alveno.