Markas Kepolisian Osaka - Divisi Intelijen Siber
Osaka, Jepang
25 Desember 2023
10.00 A.M JST
Ken dan Arata yang memimpin tim pertama untuk mencari kepemilikan benda berbahaya yang terdaftar dalam bagian senyawa yang teridentifikasi oleh tim forensik itu memilih langkah yang lebih efisien. Keduanya terlebih dahulu bekerja bersama tim intelijen siber untuk mengetahui dimana saja kira kira delapan senyawa itu berada di Jepang. Namun sayangnya, hampir dua jam mereka menunggu, tim intelijen bahkan kesulitan untuk menemukan dimana benda langka itu berada. Mereka tidak bisa menemukan senyawa inti paling toksik dari delapan senyawa lainnya yang begitu mudah ditemukan.
Siapa di negara ini yang memproduksi Botulinum toxin dalam jumlah sangat besar selain untuk keperluan kosmetik itu perlu dipertanyakan. Itu senyawa berbahaya, semua orang sudah tahu, dan turut menjadi musuh besar industri yang dekat dengan manusia, terutama industri pangan.