Chereads / Mencari jejak bintang di gelap malam / Chapter 4 - 4. like your post!

Chapter 4 - 4. like your post!

Kini jam sekolah sudah selesai, semua murid telah keluar, koridor sekolah pun sudah tampak sepi tak berpenghuni.

Namun, disinilah naomi. Sedang membereskan barangnya di dalam kelas. Setelah, perbincangan di perpustakaan tadi, naomi menjadi dekat dengan lio, Bahkan mereka sudah bertukar nomor whatsapp.

"Duh, mana sendiri lagi. Nih sekolah angker ga ya?" Monolognya. Yah, karena setelah zafira pamit untuk pulang bersama kakak nya, kelas menjadi kosong dan ia hanya sendiri di sini.

Naomi menghela nafas. namun sedetik kemudian, ia berlari dengan kencang hingga sampai di depan gerbang sekolah.

Setelah menunggu 30 menit, naomi masih belum melihat keberadaan mobil papa nya. Yah, sang papa telah kembali dari luar negri setelah menyelesaikan tugasnya.

"Gila, lama bener dah. Bisa lumutan gue disini" monolog naomi.

Naomi pun memutuskan untuk duduk di bawah pohon rindang sambil menunggu sang papa. Namun setelah menunggu 30 menit lagi, tak ada jejak bahwa papa nya akan menjemput.

"AAAKHH, mana sih?!... mana hp mati lagi. Mau pulang gimana coba?"

Naomi tak menyadari bahwa ia telah berteriak seperti orang gila.

Namun ketika Sebuah motor berdering di telinga naomi, fokus yang awalnya mencari bagaimana cara pulang pun teralihkan.

"Mau sampe kapan lo nunggu disini?" Suara berat lio terdengar di telinga naomi.

"Baru 5 menit gue disini kak" alibi naomi, ia hanya tak ingin terlihat seperti anak kecil yang marah marah saat papa nya telat menjemput.

"Apa maksud lo 5 menit itu 1 jam?" Lio tertawa melihat tingkah naomi yang terlihat konyol.

"Kok lo tau?" Tanya naomi sambil mengaruk belakang kepalanya.

"Gue dari tadi ngawasin lo di sana tuh. Udah, mau pulang apa nggak?" Lio menunjuk pohon besar di belakangnya.

"Gak ngerepotin nih?"

"Benget!. Tapi yaudah, ayo" seru lio

"Ish, kalo ga ikhlas ga usah!" Naomi lekas berlari pergi meninggalkan lio yang mematung di motornya.

"EHH, GUE BECANDA!!"

..... ..... .... .... ..... .... ... .....

Kini naomi telah sampai di rumah nya. Kalau kalian nanya, kok bisa pulang sih? Yah... karna naomi ngalah sama gengsinya.

Setelah dipikir pikir tadi, kaki cantiknya tak akan siap untuk berjalan sejauh itu, makanya dia lebih memilih untuk ikut bersama lio.

Gengsi sih tapi... udah lah lupain aja

Batin naomi

Deruman motor berbunyi di depan rumah megah kediaman naomi, yah motor lio lah penyebabnya.

"Makasih" ucap naomi sambil turun dari motor lio.

"Sama sama. Besok gue jemput ya" leo menatap naomi dengan penuh harap.

"Emm, ntar gue kabarin lagi"

Setelah mengatakannya, naomi lekas pergi ke kamarnya, lalu membersihkan diri.

Setelah berkutat kurang lebih 30 menit akhirnya Naomi sudah selesai dengan kegiatan bersih-bersih nya. Kini ia sedang duduk di kasur sambil membuka instagram miliknya di ponsel.

@naomivarenita

❤ 985.379

@naomivarenita : halo sahabat!🤗

@Kailarafendra, @venarinasavira,

Dan yang lain mengomentari postingan anda....

@kailarafendra : woy upil badak, lo pindah kemana? Udah miskin apa? hp nya di jual?! Ditefon gak aktif lagi!

@venarinasavira : aduhai, cantik banget neng! Mau jadi pacar aku ga?☹👉👈

@hetersnaomi : hai mbaknya, mau nge jablang dimana nih? Hahaha

@fanbasenaomi : apaan sih, situ iri ya? Orang cantik alami gini kok!

@naomivarenita : @kailarafendra kartu gue keblokir, tar ganti hp aja. @venarinasavira gak napsu!.

@hetersnaomi : terserah lo pada deh. @fanbasenaomi : makasih...

Naomivarenita membatasi komen..

"Apaan sih, jadi males kan buka ig lagi. Mending gue buka wa aja"

Monolog naomi,

kini naomi mengotak atik roomchat nya. dan Tertampang banyak nomor baru disana, yah secara, dia adalah murid baru, pastilah banyak para kaum Adam yang ingin dekat dengan naomi.

Naomi mengabaikan seluruh chat dari orang-orang yang tak ia kenal lalu membuka group chat bersama sahabat-sahabat idiotnya.

Vena jelek!

Venaanjing : woy!

Kail pancing : apaan?!

Venaanjing : woy!

Kail pancing : apaan monyet!

Venaanjing : gak papa 😂

lah, ni anak kurang obat!

Kail pancing : 2 in

Venaanjing : 3 in

Lah sadar dia?😭

Kail pancing : 2 in

Venaanjing : 3 in

Apaan sih lo pada,

Gak kreatif banget!!

Kail pancing : 2 in

Venaanjing : 3 in

Tau ah!!

Kail pancing : jangan ngambek dong, besok kita ada kejutan buat lo!

Venaanjing : DEMI SAOS TARTAR! ANJING, MONYET, BABI, GUE LUPA BNGST!!!

Lah nyebut nama sendiri

Emang apa kejutannya?

Kail pancing dan venaanjing telah keluar dari grup ini.

BANGSAT!!

.................

Hari sudah hampir malam, Naomi sedang duduk di kursi balkonnya tanpa memandangi langit yang sebenarnya sangat indah pada malam ini.

Ia hanya takut bahwa pusing nya yang sangat sakit akan melanda naomi jika ia melihat langit malam.

"gue suka lo, langit. Tapi kenapa gue gak bisa memandangi lo barang sedikit saja?" Monolog naomi sambil menghela nafas kasar.

Naomi pun memutuskan untuk duduk di meja belajarnya lalu membuka buku Diary

Dear,

I like you,

I can't got you,

even look at you.

Sedikit Namun bermakna, hanya itulah yang naomi tulis pada buku pink diary nya. Matanya memandang kosong, sebulir air mata mulai menetes tanpa sepatah izin.

Namun, sedetik kemudian pintu kamar Naomi terbuka dan munculah sang papa.

Naomi pun mengalihkan pandangannya ke arah pintu yang terbuka.

"Nak..." ucap john

"Iya pa?"

"Kamu gak papa kan?" Tanya john sambil mengusap kepala sang putri.

"Naomi ga papa pah..." sungguh, naomi merutuki kebohongan bodohnya. Bahkan suara nya masih serak, namun masih mau berbilang tidak apa apa?

"Jangan bohong sama papa nak, papa tau kamu sedang sakit" john duduk di sebelah anaknya.

"Naomi sehat aja pah.. gak demam gak batuk gak pilek gak pusing juga" jelas naomi meyakinkan john

"Bukan fisik mu nak. Tapi hatimu" john tersenyum.

Mendengar penuturan sang papa, tak terasa bulir air mata mulai menetes kembali.

Namun Naomi lekas mengelapnya dengan cepat. Lalu tersenyum

" jangan anggap putri papa ini lemah. Aku baik baik aja pah"

"Yasudah... baiklah kalo gitu"

"Emm, nak. Mama dan papa akan menginap di rumah teman bisnis papa. Apa kamu bisa baik baik aja di rumah?" Sambung john pada anak nya.

"Terserah papa lah" naomi menjawab dengan ketus.

"maaf, tapi ini demi kebaikanmu. Papa pergi.."

Naomi tidak dapat membendung kesedihannya kembali. terkadang Naomi berpikir Siapakah putri dari ayah dan ibunya? Apakah pekerjaan ataukah dirinya.

Naomi memang sering ditinggal sendirian di rumah bahkan dalam jangka waktu yang sangat amat lama, namun ia pasti akan di temani oleh sahabat idiotnya.

Namun, kini ia tak bisa.

Naomi menangis dalam diam, namun...

Tring!

Suara Notif dari instagram milik naomi berdencing. Spontan naomi mengalihkan pandangann

menuju hp di atas meja nakasnya.

@Leocaesaro menyukai post anda!

.

.

.

.

Gimana suka gak sama karakter leo?? Kalian nge ship mereka gak sih? Yuk coment!!!