Aiden merasa, Jonathan hanya menerima Jenny karena ia merasa tersentuh.
Tersentuh karena kesetiaan Jenny, meski sudah dua tahun mereka berpisah.
Tersentuh karena kerja keras Jenny yang bersedia melakukan apa pun demi bisa bersama dengannya.
Cinta yang dirasakan oleh Jonathan saat ini mungkin bukan cinta yang sesungguhnya, melainkan sebuah bentuk tanggung jawab dan perasaan tersentuh karena ada seorang wanita yang bersedia melakukan apa pun untuknya.
Ia mau bertanggung jawab atas Jenny, seperti seorang pria yang mau bertanggung jawab terhadap pasangannya setelah mereka bercinta dalam keadaan mabuk.
Kalau memang benar Jonathan hanya merasakan tanggung jawab semacam itu, Aiden tidak akan pernah menyetujui hubungan antara Jenny dan Jonathan.
…
Di minggu pertama Jenny dikurung di rumah, Bima meminta semua orang untuk datang ke rumah dan makan malam bersama.