Pagi pagi sekali, seorang tamu mengganggu kediaman Jung, seorang pelayan mengetuk pintu Hoon.
"Tuan, seseorang ingin bertemu di lantai bawah" Hoon mengangguk, dia masih mengantuk. Wajah bantalnya terlihat jelas. Tapi dia segera bangkit dan membuka selimut. Mengikat tali piyama yang melonggar. Hoon mengenakan sandal dia bersiap turun ke lantai bawah.
PRAANG!!
Langkah kaki Hoon semakin dipercepat ketika telinganya tidak salah lagi, dia a mendengar sesuatu jatuh dan hancur di lantai. Dia berhenti di tangga saat mendapati Eun dengan pecahan piring atau gelas di sekitar kakinya.
Tak berapa jauh dari posisi Eun, berdiri sosok pria yang memunggungi Hoon. Dia menuruni tangga perlahan. Memastikan figure yang familiar di bawah sana. Itu mungkinkah?
Hoon menapakkan kaki di lantai dasar, pandangan kaget Eun pindah pada wajah heran adiknya.
Benar saja, pria yang membalikkan badan itu tidak lain dan tidak bukan, persis seperti dugaanya. Si brengsek itu!