"Halo, apa yang udah kamu lakukan sama Latissa !? Apa kamu tahu kalau dia terluka sekarang ini ?!?" tanya Amanda dengan suara tinggi.
Amanda sudah tidak bisa menahan amarahnya lagi. Latissa tidak pantas diperlakukan seperti itu. Amanda sudah bisa menebak kalau kejadian ini pasti ada kaitannya dengan Anton. Dia langsung tahu kalau ini ulah Vita. Wanita gila dan posesif itu memang sudah keterlaluan.
"Manda apa Latissa disana sama kamu?" tanya Anton, dia sudah cemas sepanjang siang ini mencari kemana Latissa pergi.
Bodohnya Anton tidak berpikir kalau Latissa pergi ke apartemen Amanda. Mereka kan sudah seperti kakak dan adik, harusnya Anton bisa menebaknya lebih dahulu, apalagi tempat mereka tadi hanya berjarak beberapa ratus meter saja dari apartemen Amanda. Kalau saja Anton menyusul ke apartemen ini pasti dia bisa bertemu Latissa.