Chereads / black of white / Chapter 1 - a. prolog

black of white

🇮🇩ainunchochopie
  • --
    chs / week
  • --
    NOT RATINGS
  • 7.4k
    Views
Synopsis

Chapter 1 - a. prolog

namaku ayana. ayana putri angkasa. nama yang aneh. tapi, itulah nama luar biasa yang diberikan ke dua orang tuaku selain harta warisan mereka.

umurku baru menginjak 22 tahun bulan Februari kemarin. bisa di bilang aku adalah wanita muda yang sukses. semua yang aku butuhkan dan inginkan selalu dapat aku beli. tidak ada yang tidak bisa aku dapatkan.

banyak orang yang bilang kalau kehidupanku adalah kehidupan yang sempurna bak putri di Kerajaan. mereka selalu melihat senyuman dari bibir mungilku. tapi, dibalik itu semua kehidupanku yang sebenarnya begitu hampa. tidak ada satu malampun kulewatkan tanpa menyimpan pistol di bawah bantal tidurku. aku selalu siap siaga dengan segala kemungkinan.

ayah dan ibuku meninggal dengan cara yang tidak bisa ku Terima. bahkan jasadnya tidak bisa di Identifikasi. aku merasa mereka masih hidup di suatu tempat. tapi, tak ada satupun yang mempercayaiku.

sejak kematian ayah dan ibu. aku selalu bermimpi buruk yang membuatku selalu terjaga di malam hari dan membuatku selalu waspada.

aku merasa, tidak ada satu pun orang yang bisa ku percaya sekalipun itu kerabat dekat ku sendiri. sampai ahirnya aku bertemu dengan dia...